Image of Teknik Latihan renang untuk Pemula

Text

Teknik Latihan renang untuk Pemula



Renang merupakan salah satu cabang olahraga akuatik. Renang merupakan olahraga air yang sangat menyenangkan dan bermanfaat meningkatkan kekuatan otot tubuh, jantung, dan paru-paru. Renang adalah upaya untuk menggerakkan (mengapungkan atau mengangkat) semua bagian tubuh melalui gerakan utama tangan, kaki yang dikoordinasikan dengan pernapasan sehingga tubuh dapat terangkat ke atas permukaan air. Olahraga renang memiliki manfaat, yaitu: sebagai sarana bermain/rekreasi, menyehatkan badan dan dapat merangsang gerakan motorik, meningkatkan keberanian kepercayaan diri dan mengasah kemandirian. Selain itu, olahraga renang juga dapat meningkatkan kemampuan sosial.
Terdapat empat prinsip dalam olahraga renang yaitu pertama; prinsip hambatan dan dorongan, kecepatan laju pada saat melakukan renang adalah hasil dari dua kekuatan yaitu kekuatan yang cenderung untuk menahannya (tahanan dan hambatan) dan kekuatan yang mendorong maju yang ditimbulkan oleh gerakan lengan dan kaki; kedua; prinsip keteraturan dalam penggunaan dorongan (kontinuitas gerakan). Penggunaan gerakan dorongan yang teratur adalah lebih baik dan efektif daripada penggunaan gerakan yang tidak teratur untuk mendorong tubuh maju; ketiga; prinsip hukum aksi-reaksi yang dipakai dalam pemulihan (recovery) mekanika pemulihan lengan, tiga dari empat gaya renang terjadi di luar air, hal tersebut memiliki pengaruh terhadap efisien dan kecepatan renang; keempat; prinsip pemindahan momentum.
Meskipun olahraga renang memiliki banyak manfaat, namun tidak sedikit orang yang masih mengalami kendala internal dan eksternal untuk belajar dan berlatih renang. Kendala internal meliputi kondisi fisik dan psikis, sedangkan kendala eksternal meliputi pelatih, pengajar, fasilitas dan lingkungan. Buku ini diharapkan dapat menjadi pedoman bagi pembaca (guru, dosen, atlet dan masyarakat umum) tentang teknik latihan renang untuk pemula. Bagian penting dari buku ini selain sejarah, peraturan, sarana dan prasarana renang adalah teknik pengenalan air, teknik latihan renang untuk pemula yang akan belajar renang gaya bebas, gaya punggung, gaya dada dan gaya kupu-kupu.


Availability

00003818797.21 IGE tPerpustakaan MenporaAvailable
00003817797.21 IGE tPerpustakaan MenporaAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
797.21 IGE t
Publisher Rajawali Pers : Depok.,
Collation
xii, 118 hlm.; 23 cm.
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
978-623-08-0005-4
Classification
797.21 IGE t
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this