Rakyat perlu tahu bahwa banyak hal penting yang telah dihasilkan dari kerja para politisi Senayan yang tergabung dalam Panitia Khusus (Pansus) RUU Pemilu. Mengingat UU Pemilu yang merupakan produk dari Pansus ini akan menjadi rule of the game kompetisi politik pada pemilu serentak tahun 2019 mendatang.
Dalam proses dan tahapan pemilu yang panjang, tentu partai politik tidak hanya menjadikan momentum memperebutkan kursi kekuasaan saja, tetapi juga mewujudkan pemilu yang jujur, adil dan berintegritas. Salah satu caranya adalah mengawal setiap tahapan yang berlangsung agar berjalan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan dan menjamin kualitas penyelenggaraan.
Buku ini diharapkan dapat menjadi referensi yang mampu memberikan informasi bagi generasi milenial tentang tema-tema demokrasi dan perpolitikan. Buku ini juga memaparkan pemilu dalam bagian khusus.
Buku ini membantu para calon penyelenggaraan pemilu ad hoc untuk memiliki pengetahuan dengan cara yang mudah dan dalam waktu yang relatif singkat. Buku ini berisi tentang ketentuan pelaksanaan pemilu dan pemilihan yang berfokus pada tugas dan kewajiban KPK dan Panwascam.
Pembangunan Manusia Indonesia menjadi sangat serius sekaligus strategis diperbincangkan mengingat bonus demografi yang kita dapatkan untuk 20-30 tahun mendatang akan sangat menentukan arah kemana bangsa ini akan berlabuh; kemajuan, jalan di tempat atau kemunduran. Buku ini Memberi konteks yang beragam tentang pembangunan manusia Indonesia, dari masalah berikut kompleksitasnya. Pembangunan manus…
Pemilu sebagai instrumen demokrasi bukan hal baru dalam sejarah Indonesia. Sejak Orde Lama, samapai dengan era reformasi saat ini, bangsa ini tetap menyelanggarakan pemilu secara berkala sabagai wujud pelaksanaan demokrasi.
Judul buku ini dipilih sebagai bentuk pertanyaan kritis penulis yang bergelut selama satu dekade sebagai penyelenggaraan pemilu. Penulis meyakini perlu adanya ide-ide segar dalam penyelenggaraan pemilu di tanah air yang selaras dengan semangat zaman dan nilai-nilai budaya kita.