Buku ini menjelaskan tahap demi tahap tentang sistem pemilu, sampai pada usulan desain baru sistem pemilu oleh penulis yang disebut sistem pemilu paralel atau sistem pemilu mixed member majoritarian(MMM) dengan percampuran mekanisme pencalonan proporsional dan majoritarian. Sistem ini berusaha untuk menggabungkan hal-hal baik dari sistem pemilu proporsional dan hal-hal baik lainnya dari sistem …
Buku ini memberikan pemahaman komprehensif terkait pemilu serentak 2019 dan memberikan prediksi tentang apa yang tengah dan akan terjadi di masa-masa mendatang.
Rakyat perlu tahu bahwa banyak hal penting yang telah dihasilkan dari kerja para politisi Senayan yang tergabung dalam Panitia Khusus (Pansus) RUU Pemilu. Mengingat UU Pemilu yang merupakan produk dari Pansus ini akan menjadi rule of the game kompetisi politik pada pemilu serentak tahun 2019 mendatang.
Dalam proses dan tahapan pemilu yang panjang, tentu partai politik tidak hanya menjadikan momentum memperebutkan kursi kekuasaan saja, tetapi juga mewujudkan pemilu yang jujur, adil dan berintegritas. Salah satu caranya adalah mengawal setiap tahapan yang berlangsung agar berjalan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan dan menjamin kualitas penyelenggaraan.